DEWI NUR ALYA SYAFITA 0shares AKSI NYATA TOPIK 4. PERSPEKTIF SOSIOKULTURAL DALAM PENDIDIKAN INDONESIA Read More Elaborasi Konsep topik 1 Dewi Nur Alya s 3 LANDASAN PENGEMBANGAN KURIKULUM1. Landasan PsikologisLandasan psikologis dalam pengembangan kurikulum adalah landasan yang bersumber dari psikologi, yang berkaitan dengan proses perkembangan dan belajar peserta didik. Landasan ini menjadi penting karena kurikulum bertujuan untuk mengembangkan peserta didik secara optimal.pengembangan kurikulum harus senantiasa berhubungan dengan program pendidikan untuk kepentingan peserta didik maka landasan psikologi mutlak harus menjadi dasar pengembangan kurikulum. Perkembangan-perkembangan yang dialami oleh peserta didik, pada umumnya diperoleh melalui proses belajar. Guru/pendidik harus selalu mencari upaya untuk dapat membelajarkan peserta didik. Cara belajar dan mengajar yang dapat memberikan hasil optimal tentu memerlukan pemikiran yang mendalam, yaitu dilihat dari kajian psikologi belajar (Susilana, dkk.: 2006).Tujuan Landasan PsikologisMembantu menentukan tujuan pendidikanMembantu menentukan isi kurikulumMembantu menentukan strategi pembelajaran.Membantu menentukan evaluasi pembelajaranImplikasi terhadap pembelajarankurikulum di samping menyediakan bahan ajar yang bersifat kejuruan, juga menyediakan bahan ajar yang bersifat akademik. Bagi anak yang berbakat di bidang akademik diberi kesempatan untuk melanjutkan studi ke jenjang pendidikan berikutnya.Tujuan pembelajaran yang dirumuskan secara operasional selalu berpusat pada perubahan tingkah laku peserta didik.Bahan/materi yang diberikan harus sesuai dengan kebutuhan, minat danperhatian anak, bahan tersebut mudah diterima oleh anak;Strategi belajar mengajar yang digunakan harus sesuai dengan taraf perkembangan anak2. Landasan Sosiologis Landasan ini didasari bahwa pendidikan adalah proses budaya untuk meningkatkan harkat dan martabat manusia. Pendidikan adalah proses sosialisasi melalui interaksi insani menuju manusia yang berbudaya. Dalam konteks ini, anak didik dihadapkan dengan budaya manusia. dibina dan dikembangkan sesuai dengan nilai budaya nya serta dipupuk kemampuan dirinya menjadi manusia seutuhnyaKurikulum dalam setiap masyarakat merupakan refleksi dari cara orang berpikir, berasa, bercita-cita atau kebiasaan-kebiasaan. Karena itu, dalam mengembangkan suatu kurikulum perlu memahami kebudayaan. Kebudayaan adalah pola kelakuan yang secara umum terdata dalam satu masyarakat, meliputi keseluruhan ide, cita-cita, pengetahuan, kepercayaan, cara berpikir, dan kesenian.3. Landasan HistorisLandasan historis merupakan landasan yang bersumber dari pengalaman sejarah yang berpengaruh terhadap kurikulum yang dikembangkan. Pengkajian tentang landasan historis akan memberikan pemahaman yang lebih jelas dan utuh tentang kurikulum, baik pada dimensi masa lalu, masa kini, dan masa depan. Fungsi landasan HistorisMembantu memahami perkembangan kurikulum dari masa ke masa Mengevaluasi kurikulum yang telah adaMendorong pengembangan kurikulum yang lebih baik